Oke… go to Prambanan Temple again…
Hahahaa…. Ya.. sering sekali ke jogja Cuma gak punya niat
untuk mampir ke Prambanan. Sebelumnya pernah juga sih pas Honda Bikers Day,
hanya saja saudara-saudara kita gak banyak yang bisa ikut. Tapi kali ini karena
saudara HTCI mengadakan acara tepatnya di halaman belakang Prambanan yaiitu
JAMNAS, maka membuat perjalanan kita semakin seru.. Wah seru banget, saya
berangkat dari jombang, sekitar 5 unit, sampai di nganjuk kita bertemu dengan
saudara Squard Tiger Rider Nganjuk (STINK) sehingga terkumpullah kurang lebih
20 unit. Ternyata tidak hanya segitu, kita nungguin saudara kita dari timur,
malang, Surabaya dan sekitarnya.
Akhirnya ratusan unit Honda Tiger memenuhi jalan raya jalur
Surabaya solo via ngawi dan Surabaya jogja via magetan dan karanganyar.
Kebetulan saya dan sekitar 60 unit Honda tiger yang tergabung dalam HondaTiger
Club Indonesia melalui sarangan dan karanganyar. Perjalanan semakin seru saat
melewati hutan cemoro sewu pada tengah malam kurang lebih sekitar jam 3 malam.
Angin sejuk menusuk menembus jaket tebal kami.. hmmmm…. Siangnya aja dingin
apalagi malam.
Lampu-lampu pada motor kami menghiasi lika-liku jalanan
sarangan-karanganyar membentuk lengkok-lengkok seperti ular tak terputus.
Waaaahhh…. Seru…
Yang kita caricuma BAHAGIA… hahaha… oke.. salam satu hati,
salam HTCI dan jangan lupa BAHAGIA….
JAMBORE NASIONAL HONDA TIGER CLUB INDONESIA
Reviewed by As'ad Al-Tabi'in Al-Andalasi
on
September 28, 2015
Rating:
No comments:
Komentar